Thursday, October 28, 2010

Agar Tanaman Jeruk bebas Penyakit





Teknologi perbanyakan tanaman jeruk bebas penyakit yang siap tanam dalam waktu setahun. 
Bahan dan Peralatan
a. Bahan Semaian batang bawah jeruk, mata tempel, benih, pupuk kandang yang telah matang, pupuk anorganik makro dan mikro, pupuk daun, pestisida makro dan mikro, pasir dan sekam. 
b. Peralatan wadah plastik, tray plastik, alat pencampur media (Molen), alat sterilisasi media, gunting pangkas, pisau okulasi dan tali pengikat dari plastik atau tali rafia. 

Pedoman Teknis
a. Penyiapan media tumbuh Media tumbuh untuk perkecambahan benih batang bawah jeruk yang digunakan adalah pasir yang telah diterilisasi dengan uap panas pada suhu 85-90 C selama 1 jam. 
Perkecambahan menggunakan tray/ wadah plastik berongga. Media tumbuh untuk transplating merupakan campuran pupuk kandang, sekam, pasir dengan perbandingan 2 : 1 : 1 (v/v) yang telah diterilkan secara kimiawi. 
Ukuran wadah plastik berdiameter 12,5 cm dengan tinggi 35 cm. 
b. Pemindahan/transplanting pemindahan dilakukan setelah semaian berumur 3 bulan ke media penyimpanan 
c. Penempelan Penempelan dilakukan dengan metode "chip budding" atau okulasi irisan yang kemudian diikuti dengan perlakuan perlengkungan guna merangsang pertumbuhan bibit.
d. Pemeliharaan - penyiraman dan penyiangan dilakukan seperlunya 
- pemupukan dilakukan setiap 2 minggu dengan 250-500 ppm N (NPK : 15:15:15) dan pupuk daun secara bergantian
- penyemprotan pestisida tergantung dari serangan hama/penyakit yang ada tetapi lebih ditekankan pada vector CVPD dan CTV. 
Lokasi : - Jawa Timur, Bali, Kalimantan Barat dan Sulawesi Selatan







Share/Bookmark

No comments:

Post a Comment